Daftar Hp Yang Sudah Tidak Bisa Pakai WA Ditahun 2021

 

Daftar Hp Yang Sudah Tidak Bisa Pakai WA Ditahun 2021

gadgetmiaw.com - Daftar Hp Yang Sudah Tidak Bisa Pakai WA Ditahun 2021 - Baru-baru ini warganet dihebohkan dengan kabar yang kurang baik dari Whatsap. Pasalnya Whatsapp akan menghentikan dukungan layanan di beberapa jumlah ponsel pintar Andorid maupun iOS. Ini berarti aplikasi perpesanan yang sangat populer di masyarakat ini tidak dapat lagi digunakan pada smartphone yang telah dibeberkan. 

Ini disebabkan karena smartphone baik itu Android maupun iOS memiliki sistem operasi yang terlalu lawas dan tidak dapat diupdate lagi. 

Ponsel pintar iPhone yang menggunakan iOS 8 kebawah tidak dapat lagi menggunakan wa pada tahun 2021 mendatang, seperti iPhone 4. 

Ponsel-ponsel iPhone yang masih memiliki harapan untuk menggunakan Whatsapp ditahun 2021 adalah iPhone 4S, iPhone 5, iPhone 5C, iPhone 6 dengan syarat harus mengupdate iOS ke iOS 9. Sementara itu, iPhone dengan seri yang lebih tinggi dari yang disebutkan sebelumnya seperti iPhone 6S, iPhone 6S Plus, dan iPhone SE dan diatasnya masih mendapatkan dukungan untuk mengupdate iOS 14. 

Whatsapp juga membeberkan mengenai penghentian dukungan layanan Whatsapp untuk hp Android. Hp Android yang sudah tidak bisa lagi menggunakan Whatsaap ditahun 2021 adalah, hp Android yang masih menggunakan sistem operasi android 4.0.3 Ice Cream Sandwich (ICS) kebawah yang tidak dapat diupdate lagi. 

Adapun beberapa daftar hp Android yang tidak bisa menggunakan Whatsaap ditahun 2021 seperti LG Optimus Black, Motorola Droid Razr, Samsung Galaxy S2, HTC Desire dan ponsel-ponsel Android yang masih menggunakan Android versi ICS kebawah lainnya. 

Untuk itu, jika kamu masih menggunakan hp lawas sebaiknya periksa dulu versi sistem operasi dan pastikan hp kamu masih menggunakan sistem operasi dengan versi yang masih mendukung layanan Whatsapp tahun 2021 mendatang. 

Baca juga : Sebelum Download Whatsapp MOD, Sebaiknya Ketahui Dulu Kelebihan Dan Kekurangannya

Untuk memeriksa versi sistem operasi di iPhone : 

  • Buka Settings
  • Pilih General
  • Kemudian klik Software Update


Untuk memeriksa versi sistem operasi di Android : 

  • Buka Settings
  • Kemudian pilih About Phone