Cara Mematikan Penyimpanan USB di Hp Vivo Yang Muncul

Cara Mematikan Penyimpanan USB HP Vivo


gadgetmiaw.com - Saat kamu menghubungkan hp Vivo kamu ke komputer via kabel data, biasanya kamu akan melihat menu Pop-up Use USB dengan beberapa pilihan untuk kebutuhan. Secara Deafult, ketika menghubungkan hp Vivo ke komputer sistem akan memilih opsi Charging Only atau pengisian daya saja. Bagi kamu yang ingin mentransfer data dari hp ke komputer maupun sebaliknya, maka kamu harus memilih File Transfer. 

Setelah selesai melakukan transfer data, sebaiknya kamu beralih kembali ke mode Charging Only untuk mematikan mode USB Storage sebelum mencabut kabel USB. Namun, sebagian pengguna hp Vivo mengalami masalah dimana mereka melihat pesan "Internal storage required, Please turn off USB and try again" pada saat menhubungkan kembali hp ke kompuer melalui kabel data. 

Masalah ini terus berulang walaupun beberapa kali menghubungkan hp ke komputer. Kondisi seperti ini tentunya akan menghambat aktifitas penggunanya. 

Cara Mematikan Penyimpanan USB HP Vivo

Ada dua cara untuk mematikan penyimpanan USB hp Vivo, ikuti langkah-langkah berikut : 

Restart Hp

Ini adalah cara yang paling umum yang dapat dicoba biasanya akan berhasil, karena dengan Restart hp akan merefresh sistem. 
  • Tekan dan tahan tombol Power beberapa detik
  • Selanjutnya ada beberapa pilihan, pilij Restart
  • Tunggu hingga hp kembali menyala
  • Setelah selesai restart hubungkan kembali hp ke komputer melalui kabel data

Mematikan USB Debugging

Jika setelah restart hp tidak berhasil dan masih muncul pesan tersebut, kamu dapat melakukan langkah kedua dengan cara mematikan USB Debugging : 
  • Buka Settings atau Setelan hp Vivo 
  • Pilih About Phone
  • Scroll dan temykan Build Number dan ketuk sebanyak 7 kali
  • Kamu akan melihat pesan "You are now in Developer Mode" jika berhasil
  • Kembali ke menu utama Settings
  • Buka Developer Options
  • Ketuk pada Toogle USB Debugging dalam posisi "On"
  • Setelah itu coba restart hp
  • Setelah itu masuk kembali ke Developer Options dan ketuk Toggle USB Debugging dan ketuk untuk mematikan atau dalam posisi "Off"


Akhir Kata

Nah sob, itulah beberapa cara mematikan penyimpanan USB di hp Vivo yang muncul pesan. Dengan mengikuti langkah-langkah diatas, seharusnya pesan  Internal storage required, Please turn off USB and try again tidak lagi muncul. Semoga informasi ini bermanfaat ya!