Cara Keluar Dari ColorOS Recovery OPPO Dengan Mudah

 Cara Keluar Dari ColorOS Recovery  OPPO

gadgetmiaw.com - Sebagian pengguna hp OPPO pernah mengalami muncul ColorOS Recovery. Mungkin awalnya kamu mengira ini adalah bug atau error, namun sebenarnya bukan. ColorOS Recovery OPPO adalah dimana kondisi OPPO mengembalikan sistem perangkat ke pengaturan awal. Mode ini akan memperaiki sistem yang rusak maupun error. 

ColorOS Recovery secara umumnya akan menangani kerusakan yang disebabkan oleh Bootlop, yang merupakan kondisi dimana hp akan restart secara terus menerus. Sebagian orang memilih tidak ingin menggunakan fitur ini, mungkin dikareakan tidak mengetahui cara pakainya, maupun dikarenakan khawatir kehilangan data-data penting di hp mereka. 

FYI ada dua macam mode Recovery pada sistem Android, yaitu Recovery bawaan dan Custom Recovery TWRP. Dua mode Recovery tersebut memiliki fungs yang sama, namun perbedaanya mode Custom Recovery TWRP akan lebih bebas dibandingkan dengan Recovery bawaan. 

Sbagian hp OPPO khususnya seri A tidak bisa lagi memakan Custom Rcovery TWRP, ini dikarenakan OPPO sudah menyediakan ColorOS untuk Mode Recovery nya. ColorOS Recovery agak sedikit berbeda daripada Custom, bahkan banyak pengguna mengalami salah adanya error dan susah untuk keuar dari ColorOS Rcovery.


Cara Keluar Dari ColorOS Recovery OPPO

Sebelum mengikuti langkah keluar dari ColorOS Recovery, pastikan baterai hp kamu memadai atau cukup. Kamu dapat mengecas hp kamu terlebih dahulu sebelum keluar dari ColorOS Recovery. Memastikan daya baterai harus diperhatikan karena proses ini akan memakan waktu yang lumayan lama. 

1. Tekan Volume dan Power

Lankah pertama untuk keluar dari ColorOS Recovery hp OPPO adalah dengan menekan tombol Volume atas + bawah dan Power secara bersamaan, kemudian pendam selama beberapa detik sampai hp terasa getar sesaat  hingga masuk ke Recovery Mode.

2. Restart / Reboot System

Setelah masuk ke Recovery Mode, gunakan tombol volume untuk melakukan navigasi dengan mengarahkan ke Reboot System, kemudian tekan tombol Power untuk memulainya. 

3. Tunggu Hingga Proses Selesai

Setelah itu, kamu tinggal menunggu saaja proses Reboot hingga selesai dan berhasil keluar dari ColorOS Recovery OPPO.


Nah akhir kata, itulah cara keluar dari ColorOS Recovery OPPO. Semoga informasi ini bermanfaat ya sob!