Cara Menghemat Baterai Hp Xiaomi Dijamin Ampuh

Cara Menghemat Baterai Hp Xiaomi Dijamin Ampuh

gadgtemiaw.com - Dewasa ini smartphone merupakan gadget yang sangat dibutuhkan oleh manusia, bahkan sudah menjadi ketergantungan dikarenakan dapat memudahkan pekerjaan hingga belajar. Karena sering digunakan, maka tak heran para pengguna lebih menyukai hp yang memiliki kapasitas baterai yang besar. 

Xiaomi selalu menyematkan baterai yang lebih besar pada produk smartphone mereka dibandingkan dengan brand lain. Rata-rata hp Xiaomi dibekali dengan baterai besar diatas 4000 mAh. Apalagi dengan adanya fitur Fast Charging sebesar 15 W atau diatasnya akan mempercepat pengisian baterai dan dapat digunakan kembali. 

Walaupun memiliki kapasitas baterai yang besar, tidak menutup kemungkinan baterai hp Xiami akan boros dari biasanya. Hal ini biasanya disebabkan oleh umur baterai dan cara penggunaannya. Jika daya baterai hp cepat habis dikarenakan umur pakai, maka tidak ada pilihan lain selain mengganti baterai yang baru. 

Nah supaya baterai hp kamu dapat bertahan lebih lama, coba ikuti beberapa cara menghemat baterai hp berikut ini. 


1. Matikan GPS, WiFi dan Bluetooth

Banyak orang tidak menyadari, dengan aktifnya GPS, WiFi dan Bluetooth membuat daya hp lebih boros. Ini dikarenakan fitur tersebut akan terus melakukan pencarian yang akan memakan banyak daya baterai. Untuk dapat menghemat baterai, kamu dapat mematikan fitur-fitur tersebut ketika sedang tidak digunakan. 


2. Menggunakan Kecerahan Layar Secukupnya

Kecerahan hp yang terlalu cerah juga dapat membuat hp kamu lebih boros daya. Kamu dapat mengatur kecerahan layar sesuai kebutuhan. Kamu dapat menggunakan fitur Auto Brightness yang dapat mengatur kecerahan layar sesuai kebutuhan.


3. Jangan Menggunakan Live Wallpaper

Live Wallpaper memang menarik untuk digunakan, dengan begitu tampilan layar menu dan Lock Screen akan tampak lebih keren dari pada walpaper yang biasanya. Tanpa disadari, hal ini juga dapat membuat daya baterai hp kamu lebih cepat habis. 


4. Menonaktifkan Location Service Google

Selain fitur GPS dari Xiaomi, kamu juga harus menonaktifkan Location Service di akun Google kamu. Fitur ini juga dapat membuat daya baterai lebih boros, karena akan bekerja terus menerus untuk memberikan informasi lokasi. 


5. Menyalakan Penghemat Baterai

Untuk menjaga baterai dan dapat bertahan lebih lama, kamu juga dapat menggunakan fitur penghemat baterai, ada 2 pilihan penghemat baterai yang dapat kamu pilih diantaranya Power Saving dan Ultra Battery Saver. Jika kamu memilih Ultra Battery Saver, maka baterai akan taha jauh lebih lama karena banyak fitur yang dibatasi, sikronisasi dinonaktifkan, dan tampilan berubah jauh lebih sederhana. 

6. Bersihkan Sampah Menumpuk 

Tanpa disadari, ternyata file-file sampah pada hp juga dapat membuat baterai hp lebih boros. Terlebih lagi jika memori internal semakin menipis, hal ini akan membuat kinerja hp menjadi lebih berat yang membuat baterai hp menjadi lebih boros. 

7. Gunakan Charger Original Xiaomi

Gunakan charger original Xiaomi supaya dapat menjaga umur baterai. Jangan pernah membeli charger kw yang sangat murah di pasaran. Charger kw yang beredar di pasaran dapat merusak baterai, dikarenakan tegangannya tidak stabil. Jadi jangan tergiur dengan harga yang murah, yang sebenarnya secara perlahan kualitas baterai kamu semakin berkurang. 



Akhir kata, itulah beberapa cara menghemat baterai hp Xiaomi yang dapat kamu terapkan. Dengan mencoba mengikuti langkah-langkah yang telah kita bahas tadi, maka seharusnya baterai hp kamu dapat bertahan lebih lama. Jika hp baterai hp kamu terlanjur rusak, maka tidak ada pilihan lain selain menggantinya dengan baterai yang original.